Senin, 28 Mei 2012

Printer Canon Error 5100

Service Error 5100 ini sering dialami pada saat printer baru dinyalakan, atau pada saat printer sedang persiapan untuk mencetak. Hal ini disebabkan karena carriage catridge tidak dapat bergerak, atau pergerakannya terhambat oleh "sesuatu".
Cara ini digunakan untuk semua jenis printer canon IP1200, IP1300, IP1500, IP1600, IP1700, IP1800, IP1900, MP140, MP150, MP160, MP180
Coba buka kap printer anda. kemudian coba nyalakan. Biasanya pada saat carriage catrigde berada di posisi sebelah kanan (tempat parkir carriage catridge), error ini akan muncul. Matikan printer anda dan geser carriage ke tengah atau sebelah kiri. Perhatikan di ujung sebelah kanan, ada komponen assy (ga tau apa namanya) pokoknya tempat printer nyedot tinta atau head cleaning. Pada IP series biasanya berwarna putih, dan pada MP series berwarna hitam.
Perhatikan ke empat as tempat ini terhubung dengan body printer, biasanya as ini kering atau grease/pelumasnya habis. Kalau anda punya grease/pelumas, beri pelumas pada keempat as ini. Pelumasnya jangan pakai oli ya, usahakan pakai grease. Atau kalau tidak ratakan saja grease yang masih tersisa di as tersebut.
Tapi terkadang cara ini tidak berhasil, terutama apabila as tersebut sudah aus, termakan oleh body printer. Kalau sudah begini biasanya saya main kanibal, alias mengganti dengan part printer lain (yang udah ga dipakai) untuk memperbaikinya.
Selain aus dan kering pelumasnya, biasanya per-nya lepas. dan juga kadang ada benda asing yang iseng masuk dan mengganjalnya. Bersihkan benda asing ini. Kadang penggunaan cleaning atau deep cleaning yang terlalu sering juga dapat mempercepat kerusakan ini. hal ini karena tinta akan berceceran dan membasahi as tersebut. Makanya usahakan membersihkan tinta dengan tisu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan komentari ini menurut anda